Senin, 07 Januari 2008
Dalam jajaran mobil sport buatan Porsche, Cayman S berada di antara Porsche 911 Carrera dan Porsche Boxster S, baik dalam harga maupun keunggulannya. Sementara desain, dapat dikatakan menggabungkan kombinasi keduanya di mana muka lebih menyerupai Carrera, sementara sudut belakangnya persis yang dimiliki Boxster S.
Pertama dirilis pada Januari 2006, Cayman S dibuat sebagai mobil coupe yaitu mobil dengan dua pintu berkapasitas dua penumpang yang membangkitkan kesan elegan. Ditambah lagi dukungan mesin berkekuatan 295 PK (tenaga kuda), dengan peranti mewah sebagaimana mobil-mobil sport buatan Porsche, semakin membangkitkan sportifitas bagi pengendaranya.
Hal lain yang terdapat pada Cayman S di antaranya adalah corak coupe baru yang dinamis, penahan angin yang aerodinamis di atas, spakbor belakang yang mengembung, lampu kabut yang disatukan dalam saluran masuk udara (air intake) di depan, desain saluran udara samping yang eksklusif, spoiler belakang yang akan keluar secara otomatis jika kecepatan melampaui 120 kilometer per jam, serta pipa knalpot ganda dengan corak baru.
Cayman S menggunakan mesin berkapasitas 3.4 Liter, 6 silinder mendatar (flat), atau juga dikenal sebagai mesin boxer. Mobil itu mampu mencapai kecepatan 100 kilometer per jam dari posisi berhenti hanya dalam waktu 5,1 detik, sementara kecepatan maksimumnya mampu menyentuh 275 kilometer per jam.
Mesin Cayman S dilengkapi dengan VarioCam Plus variable valve timing system, yang juga melengkapi 911 Carrera keluaran 2005, sehingga mesin tersebut dapat menghasilkan torsi maksimum sebesar 345 Nm pada kisaran 4.200-6.000 rpm.
Dengan dilengkapi teknologi tiptronik, pengendara dapat menaikkan dan menurunkan gigi persneling secara manual, sesuai dengan kehendaknya sendiri, tanpa kehadiran pedal kopling.
Tenaga dan torsi mesin Cayman S disalurkan ke roda belakang melalui persneling manual dengan 6 tingkat kecepatan yang menjadi perlengkapan standar Boxster S, yang menjamin pengoperan gigi bisa dilakukan lebih cepat dan tepat.
Secara optional, Cayman juga dapat menggunakan persneling otomatik dengan 5 tingkat kecepatan yang dilengkapi dengan tiptronic, yang telah disetel secara khusus sehingga menjamin pengoperan persneling berlangsung lebih presisi.
Dari sisi keamanan Cayman S menggunakan velg dan ban berukuran 18 inci serta Porsche Stability Management (PSM), sejenis electronic stability program (ESP).
Secara optional juga disediakan Porsche Active Suspension Management (PASM) system yang memungkinkan pengendara memilih jenis peredaman guncangan yang diinginkannya, yakni nyaman atau sport, dengan menekan tombol.
Berkat PASM dan dengan transmisi 5-speed Tiptronic, mobil ini nyaman dipakai di mana saja. Cayman S juga dilengkapi teknologi pengereman yang disertai dengan cakram berbahan keramik dan fitur canggih lainnya.
Interior yang futuristik & elegan
Cayman S yang dipasang dengan harga Rp.1.9 milyar itu, juga tidak terlalu disesaki oleh panel-panel instrumen, bahkan malah cenderung elegan dengan balutan berbahan kulit lembut yang mendominasi. Selain juga disertakan ruang penyimpanan barang yang kapasitasnya dua kali lipat bagasi di bawah hatchback yang diperlihatkan secara samar. Di sini barangkali letak kesan bahwa Cayman S tidak hanya sekedar mobil sport, namun bisa menjadi pilihan sebagai mobil keseharian.
0 komentar:
Posting Komentar